-->

POLSEK SAMARINDA SEBERANG GELAR KERJA BAKTI DI TEMPAT IBADAH JELANG HUT BHAYANGKARI KE-75

 

Agar ibadah lebih tenang dan nyaman, Polsek Samarinda Seberang menggelar bakti sosial membersihkan Gereja Toraja Moria 


Dalam rangka menyambut hari Bhayangkara Ke-75, Polsek Samarinda Seberang melakukan kegiatan sosial berupa membersihkan rumah ibadah.


Pembersihan rumah ibadah merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh Polsek Samarinda Seberang dalam memeriahkan hari Bhayangkara Ke-75 tahun 2021 yang jatuh pada tanggal 1 Juli mendatang.


Kegiatan ini langsung dipimpin oleh Kapolsek Samarinda Seberang Kompol Made Anwara SH dengan menyasar rumah ibadah yang ada di wilayah hukum Polsek Samarinda Seberang, Jum'at (25/06/21).


Salah satu lokasi yang menjadi lokasi bakti sosial adalah Gereja Toraja jemaat Moria yang terletak di Jln. Manunggal II kelurahan Mangkupalas kecamatan Samarinda Seberang.



‘‘Kegiatan bakti sosial ini dilakukan dalam rangka hari Bhayangkara Ke-75. Setiap Hari Ulang Tahun Bhayangkara, selalu melaksanakan bakti sosial baik itu membersihkan rumah ibadah maupun kegiatan-kegiatan lain untuk kemanusiaan’’, ujar Kapolsek.


Ia berharap dengan dilakukan bakti sosial ini dapat memberikan konstribusi kepada jemaat Gereja dan masyarakat sekitar. Dengan kegiatan ini kami dapat memberikan kontribusi kepada masjid dan masyarakat sekitar untuk menjaga kebersihan’’, tuturnya.


“Tidak hanya melakukan bersih-bersih, Personil Polsek Samarinda Seberang juga melakukan penyemprotan disinfektan guna memutus mata rantai penyebaran virus corona sehingga jemaat yang beribadah lebih tenang. Pengurus gereja merasa senang dengan kegiatan yang dilakukan oleh Kepolisian khususnya Polsek Samarinda Seberang,”tambahnya.


Lebih lanjut, ia mengatakan kegiatan bhakti sosial di gereja dalam rangka hari Bhayangkara, kami berharap masyarakat dengan Polri semakin dekat, semakin bersatu, semakin kompak.


“Dengan adanya bakti sosial ini, kami tetap mendukung kegiatan Polri demi kemajuan bangsa’’, tuturnya.


Kegiatan bahakti sosial tidak hanya menyasar gereja, melainkan tempat ibadah lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel