PERSONIL POLSEK KP SAMARINDA BAGIKAN MASKER DAN BERI EDUKASI PROKES KEPADA WARGA
Polsek Kawasan Pelabuhan Samarinda - Upaya mencegah penyebaran virus corona (Covid-19), Polmas Polsek Kawasan Pelabuhan Samarinda Aipda Sukwan melaksanakan sambang warga beri himbauan Kamtibmas dan Edukasi protokol kesehatan serta membagikan masker kepada warga binaannya di Kawasan Pelabuhan Samarinda, Minggu (07/11/2021).
Polmas Polsek Kawasan Pelabuhan Samarinda Aipda Sukwan meberi himbauan Kamtibmas agar terciptanya situasi yang aman dan kondusif serta mengedukasi protokol kesehatan, membagikan masker kepada warga yang sedang beraktivitas di kawasan Pelabuhan Samarinda seperti yang lalu lalang dan tidak menggunakan masker.
Selain itu, pada kesempatan itu pula, Polmas menghimbau warga agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dimana hal ini untuk mencegah penularan virus Covid-19 di Kota Samarinda. Selalu menerapkan protokol kesehatan dengan cara (5M) menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” imbau Aipda Sukwan.
Melalui tempat terpisah Kapolsek Kawasan Pelabuhan Samarinda Kompol Angga Indarta, SIK, mengatakan bahwa sosialisasi tentang protokol kesehatan kepada masyarakat dilakukan guna memutus penyebaran virus Covid-19. Warga Selalu kita ingatkan agar tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan terutama 5M, menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” ucap Kompol Angga Indarta, S.I.K.