POLSEK SUNGAI KUNJANG MELAKSANAKAN PENGAMANAN SERTA MONITORING VAKSINASI COVID-19 TAHAP KE 1 DI ISLAMIC CENTER
Polsek Sungai Kunjang jajaran polresta samarinda melakukan pengamanan dan monitoring terhadap giat vaksinasi covid 19 Tahap 1 di Islamic Center kelurahan Teluk Lerong Ulu Kecamatan Sungai Kunjang Rabu (1/12/2021).
Kegiatan pelaksanaan vaksinasi pada hari Ini di peruntukan bagi masyarakat umum yang di selenggarakan Oleh Pt. Pupuk Kaltim dengan target 2000 orang.
Kegiatan di buka dengan acara ceremony yang di hadiri oleh Gubernur kaltim Bpk. Ir. Isran Noor, MSI, Wakapolresta Samarinda AKBP Eko Budiarto, SIK, Kapolsek Sungai Kunjang Kompol Made Anwara, SH, staf Pt. Pupuk Kaltim serta warga Masyarakat yang hadir dalam acara vaksinasi hari ini.
Kapolsek Sungai Kunjang Kompol Made Anwara, SH., menyampaikan bahwa “tujuan kegiatan pengamanan dan monitoring vaksinasi terhadap warga masyarakat umum beserta jumlah vaksin yang telah digunakan dan sisa vaksin, nantinya akan selalu terpantau agar tepat sasaran dan tidak disalah gunakan, dan diharapkan dengan kegiatan vaksinasi ini kedepannya semua wilayah dapat terbebas dari pandemi virus covid-19, khususnya di wilayah Kecamatan Sungai Kunjang Kota Samarinda”, jelas Kapolsek.