-->

OPTIMALKAN PROGRAM CETAR BHABINKAMTIBMAS SEMPAJA UTARA TERUS FASILITASI LANSIA PEROLEH VAKSINASI


Polsek Sungai Pinang - Lansia (lanjut usia) masih menjadi prioritas utama untuk dapat memperoleh vaksinasi dosis lengkap dan lanjutan (booster), yang mana bertujuan untuk melindungi lansia yang tergolong kelompok rentan turut mencapai herd immunity (kekebalan komunal) terhadap paparan virus Covid-19.


Para Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Pinang terus berupaya mengajak para lansia untuk memperoleh vaksinasi dosis lengkap dan lanjutan (booster), dengan memberikan fasilitas melalui Program Cetar (Cari, Jemput dan Antar) yang dalam teknisnya para lansia akan dijemput menuju gerai vaksin, didampingi dalam setiap tahapan vaksinasi dan diantarkan kembali menuju kediamannya masing-masing. Rabu (01/06/22)


Menurut salah satu Bhabinkamtibmas Bripka Lamsihar Sinaga yang membina wilayah Kelurahan Sempaja Utara, dirinya terus mengajak warganya terutama lansia, meyakinkan pihak keluarga bahwa vaksin aman dan halal, ia mengatakan “Tentunya para lansia akan terlebih dahulu mendapatkan pengecekan kesehatan atau screening saat tiba di gerai vaksin, jika terdapat komorbid (penyakit penyerta) dokter akan memutuskan bisa atau tidaknya lansia tersebut mendapatkan vaksinasi,” Kata Bripka Lamsihar.


Dirinya menambahkan akan menjamin keselamatan para lansia dengan mengoptimalkan Program Cetar untuk memfasilitasi lansia dilaksanakan, hingga selesai vaksin para lansia diantarkan kembali ke kediaman masing-masing.


Bertempat di gerai vaksin PKM Bengkuring vaksinasi yang digunakan berjenis pfizer, astrazaneca dan sinovac tentunya sebagai petugas vaksinator berasal dari PKM setempat.


Terpisah, Kapolsek Sungai Pinang AKP Noor Dhianto, S.H. mengatakan selain ketaatan prokes, akselerasi vaksinasi merupakan salah satu indikator penentu berakhirnya pandemi Covid-19, untuk itu diharapkan masyarakat tidak lagi ragu memperoleh vaksinasi dosis lengkap dan lanjutan (booster) untuk segera beralih menuju era endemi.


“Kami pun turut mengajak para warga jika dalam anggota keluarganya masih terdapat lansia yang belum mendapatkan vaksinasi, agar dapat menghubungi para Bhabinkamtibmas untuk dapat difasilitasi melalui program cetar, agar para lansia dapat terlindungi dengan maksimal dari ancaman paparan virus Covid-19,” Tukas AKP Noor Dhianto, S.H.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel