-->

PATROLI KAMTIBMAS POLSEK SUNGAI PINANG TARGETKAN AREAL PUBLIK IMBAU WARGA WASPADA CURANMOR DAN TETAP TAATI PROKES

Polsek Sungai Pinang - Aktivitas warga masyarakat setiap hari terus bergulir, begitu pula dengan aparat Kepolisan dari Polsek Sungai Pinang yang mana rutin melaksanakan tugas dalam melindungi dan memberikan rasa aman bagi warga masyarakat.


Untuk itu Personel Polsek Sungai Pinang melaksanakan giat Patroli Kamtibmas dan Dialogis dengan menargetkan areal publik yakni Gelora Kadrie Oening (Ex Stadion Madya Sempaja) di Jalan K.H. Wahid Hasyim Kelurahan Sempaja Selatan, Kecamatan Samarinda Utara, Minggu(05/06/2022).


Sesampainya di areal parkir, Personel menemui warga yang beraktivitas menyampaikan imbauan kamtibmas, dengan menekankan warga untuk waspada terhadap aksi curanmor, warga diharapkan selalu mengunci stang sepeda motornya, dan menambah kunci ganda sebagai pengaman.


Tak ketinggalan imbauan prokes pun tetap disampaikan, utamanya penggunaan masker saat berada di areal tertutup, menjaga jarak dan mencegah terjadinya kerumunan, sehingga warga tetap sadar bahwa pandemi Covid-19 belum usai.


Terpisah, Kapolsek Sungai Pinang AKP Noor Dhianto, S.H. mengingatkan warga tentang aksi kejahatan 4C diantarnya curanmor dan penyebaran virus Covid-19 yang saat ini masih harus diwaspadai.


“Melalui Patroli sebagai giat preventif (pencegahan) serta dibarengi dengan penyampaian imbauan secara humanis dan persuasif pada warga diharapkan mampu meningkatkan kewaspadaan agar tidak menjadi korban aksi kejahatan terutama curanmor, dan meski saat ini penyebaran virus Corona mulai dapat dikendalikan pandemi belumlah lagi usai, sehingga warga tetap wajib menaati penerapan prokes dalam setiap aktivitas,” Tukas AKP Noor Dhianto, S.H.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel